Di tengah perkembangan teknologi saat ini membuat ancaman malware juga semakin tinggi. Maka dari itu, perusahaan maupun organisasi harus mengantisipasi ancaman dan risiko tersebut dengan meningkatkan sistem manajemen keamanan perusahaan.
Badan cyber dan sandi negara (BSSN) telah mempublikasikan laporan monitoring keamanan siber pada tahun 2021. Pada laporan tersebut tertulis telah terjadi 1,6 miliar kasus sepanjang tahun 2021 tentang serangan siber. Angka ini akan terus bertambah jika perusahaan tidak segera melakukan evaluasi terkait sistem manajemen keamanan dan informasi.
Salah satu ancaman siber yang mengintai adalah risiko serangan malware. Malware merupakan perangkat lunak apapun yang sengaja dirancang untuk menyebabkan gangguan pada komputer, server, client atau jaringan komputer, membocorkan informasi pribadi, mendapatkan akses tidak sah ke informasi atau sistem, menghilangkan akses ke informasi, atau yang secara tidak sadar mengganggu keamanan dan privasi komputer pengguna.
Contents
Apa itu Malware?
Malware merupakan program yang diciptakan dengan maksud dan tujuan tertentu untuk mencari celah kesalahan di dalam software atau operating system pada sebuah perusahaan atau organisasi.
Istilah Malware merupakan singkatan dari malicious software yang mempunyai arti perangkat lunak yang mencurigakan. Malware bisa berdampak buruk bagi perusahaan atau organisasi karena bisa mengubah, merusak, mencari celah, bahkan mencuri data pribadi seseorang yang menimbulkan merugikan.
Malware bisa dikatakan sebagai perangkat lunak yang diciptakan untuk menyusup atau merusak sistem komputer, server atau jejaring komputer tanpa izin dari pemilik sistem.
Jenis – jenis malware
Para peneliti cenderung mengklasifikasikan malware ke dalam satu atau lebih sub-jenis, diantaranya:
- Virus
- Worm
- Trojan Horse
- Keylogger
- Adware
- Dialer
- Wabbit
- Boots
- Browser Hijacker
- Spyware
- Backdoor
- Rootkit & Exploit
Dapatkan layanan konsultasi IT Management bersama Madhava Technology. Kami siap mambantu perusahaan Anda melakukan pengelolaan sistem manajemen serta teknologi informasi di perusahaan dengan efektif dan efisien.
Pelajari standar keamanan informasi bertaraf internasional ISO 27001 Sistem Manajemen Keamanan Informasi, ISO 27701 Sistem Manajemen Informasi Privasi, dan standar lainnya.