Pentingnya pemulihan bencana dalam IT master plan akan mempunyai keuntungan bagi perusahaan karena kegiatan pemulihan ini dapat menjamin keberlangsungan bisnis perusahaan.
Bencana merupakan salah satu bentuk risiko yang tidak dapat diprediksi dan tidak diharapkan oleh perusahaan maupun organisasi. Maka dari itu sebelum bencana benar-benar terjadi perusahaan haruslah sudah mempunyai strategi mitigasi bencana yang efektif untuk meminimalisir terjadinya serangan.
Perencanaan yang terperinci dalam melakukan pemulihan bencana ini disebut dengan disaster recovery plan. Disaster recovery plan dapat diterapkan karena bertujuan untuk mencegah terganggunya operasional bisnis ketika sedang terjadi bencana.
Timbulnya risiko bencana juga dapat mengakibatkan berbagai permasalah serius seperti terganggunya operasional bisnis yang akan berdampak pada peningkatan biaya, turunnya produktivitas lingkungan kerja, sampai dapat mempengaruhi citra perusahaan.
Baca juga : Langkah-langkah membuat IT master plan sukses dan efektif
Contents
Disaster recovery plan
Disaster recovery plan (DRP) adalah bentuk pendekatan terstruktur dan terdokumentasi yang menggambarkan bagaimana perusahaan dapat dengan cepat melanjutkan pekerjaan setelah insiden yang tidak direncanakan. DRP adalah bagian penting dari rencana kelangsungan bisnis.
Hal ini dapat diterapkan pada aspek perusahaan yang bergantung pada infrastruktur teknologi informasi (TI). DRP bertujuan untuk membantu perusahaan dalam mengatasi kehilangan data dan memulihkan fungsionalitas sistem.
Rencana yang terdapat dari disaster recovery plan ini terdiri dari langkah-langkah untuk meminimalkan dampak bencana sehingga perusahaan dapat terus beroperasi atau dengan cepat melanjutkan fungsi-fungsi penting.
Baca juga : Strategi pengembangan IT master plan
Pentingnya pemulihan bencana
Berikut sejumlah peran penting melakukan disaster recovery plan atau pemulihan bencana dalam IT master plan, seperti :
- Memastikan kelangsungan bisnis
- Meningkatkan keamanan sistem
- Meningkatkan retensi pelanggan
- Mengurangi biaya pemulihan
Baca juga : Penerapan artificial intelligence dalam IT master plan
———————————————
Madhava Technology sebagai perusahaan sistem management dan teknologi informasi terkemuka dan terpercaya siap membantu Anda untuk menangani permasalahan IT master plan. Segera dapatkan layanan konsultasi yang efisien, profesional dan dengan harga terjangkau.
Kunjungi website Madhava Technology untuk informasi lebih lanjut atau hubungi kami!